utbk snbt

Sungai yang mengalami pendangkalan memiliki risiko banjir saat musim hujan. Upaya mengurangi pendangkalan dapat dilakukan dengan pengerukan secara berkala. Risiko banjir saat musim hujan berkurang ketika pendangkalan pada sungai dapat dicegah. Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI BENAR?

Sungai yang mengalami pendangkalan memiliki risiko banjir saat musim hujan. Upaya mengurangi pendangkalan dapat dilakukan dengan pengerukan secara berkala. Risiko banjir saat musim hujan berkurang ketika pendangkalan pada sungai dapat dicegah. Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI BENAR?

A. Pengerukan sungai secara berkala merupakan cara yang paling efektif untuk mencegah banjir saat musim hujan

B. Risiko banjir saat musim hujan berkurang jika dilakukan pengerukan secara berkala

C. Pada sungai yang mengalami pendangkalan tidak dilakukan pengerukan secara berkala

D. Pada sungai yang mengalami banjir saat musim hujan tidak dilakukan pengerukan secara berkala

E. Banjir pada saat musim hujan tidak terjadi lagi pada sungai yang dilakukan pengerukan secara berkala

jawaban;

B. Risiko banjir saat musim hujan berkurang jika dilakukan pengerukan secara berkala

penjelasan;

Dari kalimat terakhir, dapat diambil simpulan bahwa risiko akan berkurang jika pendangkalan sungai dapat dicegah. Sedangkan dari kalimat sebelumnya diperoleh bahwa pendangkalan sungai dapat dicegah dengan upaya pengerukan secara berkala.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *