ipasoal-soal

Peran fisika dalam mengembangkan nuklir sebagai bahan energi alternatif termasuk ke dalam bidang ….

Peran fisika dalam mengembangkan nuklir sebagai bahan energi alternatif termasuk ke dalam bidang ….
A. telekomunikasi
B. energi
C. transportasi
D. teknologi
E. kedokteran

jawaban;

B. energi

penjelasan;

Telekomunikasi

Penggunaan gelombang elektromagnetik pada radio, TV, dan handphone.
Penemuan berbagai peralatan telekomunikasi dari telepon, telegraf, faksimile, internet, dan handphone juga memanfaatkan hukum fisika tentang gelombang.

Energi
Penggunaan radioaktif sebagai pembangkit listrik tenaga nuklir, penggunaan sel surya sebagai energi alternatif.
Peranan fisika dalam bidang energi di antaranya sebagai berikut.

a. Penemuan energi listrik memanfaatkan konsep energi dalam fisika.

b. Penemuan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) yang mengubah energi cahaya menjadi listrik.

c. Penemuan energi radioaktif sebagai salah satu sumber energi alternatif.

Transportasi

Pembuatan sayap aerodinamis pesawat terbang dan kereta maglev (magnetic levitation).
Peralatan transportasi tradisional hingga modern menggunakan konsep fisika. Dari penggunaan delman, gerobak atau alat transportasi tradisional lain yang memanfaatkan gaya dorong dan gaya tarik. Peralatan transportasi darat, laut, maupun udara semuanya menggunakan konsep dasar hukum fisika. Peralatan transportasi darat menerapkan konsep hukum kecepatan, transportasi laut seperti kapal menerapkan hukum-hukum fisika tentang fluida. Begitu juga dengan transportasi udara seperti pesawat terbang juga memanfaatkan hukum fisika tentang fluida. Penemuan lift sebagai salah satu alat transportasi di dalam gedung dan penemuan motor listrik juga me manfaatkan konsep fisika.

Teknologi
Penggunaan serat optik pada jaringan internet.
Dalam perkembangan teknologi, fisika sangat berperan besar. Banyak sekali peralatan dengan teknologi canggih yang menggunakan konsep dasar hukum fisika, misalnya teknologi digital yang banyak berkembang saat ini menggunakan konsep gelombang elektromagnetik. Penggunaan lampu TL, monitor komputer, dan layar LCD juga menggunakan konsep fisika.

Kedokteran
Sinar rontgen, jarum suntik, tensimeter, ultrasonografi.
Dalam bidang kedokteran fisika juga berperan sangat penting, di antaranya ditemukannya peralatan kedokteran seperti endoskopi, CT scan, X-ray, radioterapi, dan elektromiogram.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *